Timlo.net--Dalam waktu yang lama, bentuk home screen iOS tetaplah sama. Apple memang kadang sedikit merubah desain iOS seperti mengubah bentuk ikon. Tapi pada dasarnya penampilan home screen iOS tetaplah sama selama beberapa tahun ini. Tapi, iOS 14 merubah tampilan itu.
Apple benar-benar merubah penampilan home screen pada iOS 14. Widget sekarang lebih berguna. Sebelumnya, widget ada sebagai sebuah halaman terpisah sehingga pengguna harus menyapu supaya bisa mengaksesnya. Tapi pada iOS 14, Apple mencampur widget dengan home screen, tulis Ubergizmo, Senin (22/6).
Jadi, pengguna bisa memperoleh informasi dari widget tanpa harus menggeser ke halaman lain. Tapi dimana aplikasi yang lain ditempatkan? Hal ini diserahkan kepada pengguna karena salah satu fitur iOS 14 adalah kemampuan untuk memilih berapan banyak halaman yang tampil pada home screen.
Apple juga memperkenalkan App Library (pada Android dikenal sebagai App Drawer). Di sini, semua aplikasi pengguna bisa ditemukan. Apple mengungkap jika aplikasi-aplikasi akan dikelompokkan secara otomatis. Ada juga folder Suggestions, yang memiliki daftar aplikasi yang sering digunakan. Selain itu ada folder Recently Added, yang berisi daftar aplikasi yang baru saja diunduh.
iOS 14 saat ini tersedia dalam versi developer preview. Pengguna yang terdaftar sebagai developer bisa mencobanya. OS itu akan tersedia untuk konsumen umum bulan depan dalam versi public beta. iOS 14 dijadwalkan rilis pada musim gugur tahun ini dan akan tersedia untuk perangkat iPhone mulai dari iPhone 6s.
Editor : Ranu Ario