Pati – Meski dalam suasana masih menunggu pertandingan lanjutan kompetisi Liga 1 musim 2020, masih banyak aktivitas yang bisa dilakukan. Tak terkecuali oleh penjaga gawang PSIS Semarang, Joko Ribowo.
Ia sempat menggembleng fisiknya dengan melakukan cross country atau lintas alam pegunungan tak jauh dari rumahnya. Joko Ribowo bersama sejumlah temannya melakukan cross country di Gunung Tompe, Sukolilo, Pati, Rabu (8/7).
Joko Ribowo ditemani oleh satu rekannya di PSIS Semarang, yakni Riyan Ardiansyah untuk menjelajahi alam pegunungan. Sementara rekannya lain merupakan para juniornya yang menekuni sepak bola di wilayah Pati dan sekitarnya.
“Lokasinya menanjak, start berlari ringan kemudian turun dengan berjalan kaki. Jarak lokasi sekitar 45 menit dari rumah saya. Sementara jarak untuk cross country sekiter lima kilometer,” tutur Joko Ribowo kepada Timlo.net, Senin (13/7).
Joko Ribowo mengaku, latihan khusus fisik dengan cross country adalah karena inisiatifnya sendiri. Ia menilai, latihan mandiri yang dilakukan selama ini lebih banyak dilakukan di area lapangan.
“Inisiatif sendiri sih karena sempat bosan latihan di lapangan. Maka cari program latihan lain sambil menikmati pemandangan. Kalau untuk manfaa lebih kepada endurance atau ketahanan stamina,” tandasnya.