Karanganyar – Kebakaran meluluhlantakkan sebuah rumah berikut isinya di Dusun Jatikuwung Lor rt 05/05 Desa Jatikuwung Kecamatan Gondangrejo, Sabtu (29/8) pukul 08.00 WIB. Tak ada korban jiwa, namun kerugian ditaksir puluhan juta rupiah.
“Diduga pemicunya korsleting listrik. Pemilik rumah sedang tak ada di sana. Diketahui tetangganya kemudian lapor Damkar,” kata Kepala Satpol PP dan Damkar Karanganyar, Yopi Eko Jatiwibowo kepada Timlo.net.
Pemilik rumah, Sadiman (53) saat itu berada di rumah anaknya. Tetangganya, Waluyo menyaksikan asap mengepul di atap rumah korban. Kemudian ia meminta bantuan tetangga lain agar ikut memadamkan api.
Si jago merah begitu cepat melalap barang-barang di rumah itu, tanpa bisa dikendalikan. Bahkan warga tak sempat menyelamatkan harta benda pemilik rumah.
Api menghanguskan bangunan permanen ukuran 8X12 meter, atap genting, dua unit sepeda motor, dua unit TV, sepeda ontel dan perkakas lainnya.
“Untuk sementara korban mengungsi di rumah saudara yang tinggal di belakang rumahnya,” katanya.