Karanganyar — Luapan air dari saluran irigasi membanjiri Jalan Raya Matesih-Tawangmangu di Desa Koripan, Matesih, Karanganyar, Minggu (13/12). Lalu lintas tersendat dan sejumlah rumah terdampak.
Camat Matesih Ardiansyah mengatakan peristiwa itu sempat viral di media sosial. Beredar video luapan air menerobos bangunan rumah lalu meluncur ke jalan. Dikatakan, timbunan sampah dari saluran irigasi memicu banjir tersebut. Durasi banjir sekitar dua jam. Meski demikian, dampaknya terasa merugikan pengguna jalan dan beberapa pemilik rumah.
“Memang kondisinya seperti itu. Ini menjadi pelajaran berharga agar jangan lagi membuang sampah di sungai dan saluran irigasi. Saat hujan deras, salurannya tersumbat. Airnya meluap,” kata Camat Ardiansyah kepada Timlo.net.
Menurutnya, ada tiga titik luapan air dan semua tidak jauh dari Lapangan Desa Koripan. Yakni dari depan gapura Dusun Krajan, kemudian Dukuh Banjarsari dan pasar desa.