Solo — Putra Sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka diduga tersangkut korupsi bantuan sosial (Bansos) yang melibatkan Menteri Sosial (Mensos) Juliari Peter Batubara dan sedang ditangani Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Menanggapi tudingan tersebut, Gibran membantah dan merasa dirugikan karena namanya jadi tercoreng. Ia pun meminta pihak yang menuding tersebut untuk menjabarkan bukti.
“Soal itu (korupsi Bansos) nggak bener. Saya tidak pernah merekomendasikan (PT Sritex)” ujar Gibran Rakabuming Raka, usai blusukan di Kampung Banyuagung, Kelurahan Banjarsari, Kecamatan Banjarsari, Solo, Senin (21/12).
Calon Walikota Solo ini pun menegaskan tidak akan ikut campur proyek dari pemerintah tersebut, termasuk urusan bikin goody bag Bansos Covid-19 dari Kemensos. Gibran meminta semua pihak untuk bisa mengecek persoalan itu ke KPK dan mengecek PT Sritex.
“Dari pihak PT Sritex juga sudah memberikan klarifikasi kalau saya tidak terlibat memberikan rekomendasi. Jadi pemberitaan itu tidak benar,” tegas Gibran.
Ditambahkan, kalau ingin dapat proyek pilih di PLN, Pertamina dan jalan tol yang nilainya triliunan rypaih. Ia menegaskan kembali tidak ikut campur proyek pemerintah.
“Pemberitaan ini (Korupsi Bansos) saya merasa dirugikan dan tidak benar sama sekali,” tutup Gibran.