Timlo.net—KFC, sebuah brand yang familiar bagi banyak orang saat mereka memikirkan tentang ayam goreng. Cooler Master, adalah brand yang dikenal para gamer PC untuk produk seperti kipas pendingin dan periferal gaming. Dua brand yang terlihat berbeda itu bekerja sama untuk menciptakan KFConsole.
Konsol game itu memakai prosesor Intel di dalamnya. Di satu sisi, tidaklah aneh untuk KFC menaruh brand mereka pada konsol yang mereka buat bersama Cooler Master. Yang unik adalah konsol itu dilengkapi dengan penghangat ayam.
Sepertinya Cooler Master beranggapan jika sebaiknya mereka tidak menyia-nyiakan panas yang dihasilkan konsol game. Jadi panas itu bisa digunakan untuk menghangatkan ayam KFC yang dibeli sambil bermain game, tulis Ubergizmo, Rabu (23/12).
Saat ini belum diketahui apakah kedua perusahaan itu berniat untuk menjual konsol ini. Atau mungkin konsol unik ini diciptakan hanya demi tujuan marketing. Selain itu, harga KFConsole ini juga belum diketahui.