Timlo.net – Gara-gara uang kembalian dibelikan rokok, seorang pria berinisial A (30) tewas dianiaya teman sendiri, Jumat (18/12). Pelaku berinisial LG (53) tega menghabisi nyawa korban lantaran kesal uang kembalian minuman keras (miras) dipakai membeli sebungkus rokok.
Akhirnya pelaku dan korban sempat cekcok. Pelaku yang sudah emosi akhirnya menganiaya korban hingga tewas.
“Antara pelaku dan korban ini berteman. Saat itu pelaku menyuruh korban untuk membeli miras, namun oleh korban selain beli miras juga dibelikan rokok,” ucap Kapolsek Tambora Kompol M Faruk Rozi dalam keterangan tertulis, Minggu (27/12), sebagaimana diberitakan di laman ntmcpolri.info.
“Kemudian timbullah cekcok hingga akhirnya korban tewas dengan luka tusukan,” tambahnya.
Faruk mengatakan, kasus ini terbongkar usai adanya laporan penemuan mayat di Jalan Pintu Kecil Roa Malaka, Tambora, Jakarta Barat. Setelah diselidiki ternyata korban merupakan korban penganiayaan.
“Dari keterangan salah satu saksi yang juga rekan korban, kejadian bermula saat pelaku dan korban terlibat adu mulut,” kata dia.
Saksi yang juga teman korban lalu menceritakan kronologi kepada polisi. Tak butuh waktu lama pelaku yang sempat melarikan diri ini ditangkap pada Minggu (20/12) di kawasan Hayam Wuruk, Tamansari, Jakarta Barat.
Sumber: ntmc
Editor : Wahyu Wibowo