SUKOHARJO – Pendidikan dasar pada anak-anak sebagai generasi yang unggul tidak akan tumbuh dengan sendirinya, mereka membutuhkan lingkungan yang subur dan tenang untuk memungkinkan potensi mereka tumbuh dengan optimal, hal ini disampaikan saat seminar nasional yang diselenggarakan oleh Solo Teacher Development Institute (STDI) dengan narasumber Kak Seto Mulyadi, pakar psikologi anak siang tadi (22/01/10).
Kecerdasan dapat menumbuhkan fungsi manusiawi seseorang sehingga membuat mereka menjadi selalu kreatif, berwawasan luas, spontan dan dapat menjembatani antara diri sendiri dengan orang lain, Kak Seto mengatakan, “Banyak cara memberikan strategi pembelajaran kepada anak sejak dini, saya biasa memberikan cerita-cerita tentang hewan untuk mengumpamkan dan memberikan perumpamaan kepada anak, supaya anak dapat menerima apa yang saya utarakan,” jelasnya didepan peserta seminar.
Suasana damai dan penuh kasih sayang ternyata sangat berdampak pada pola pikir anak baik di lingkungan maupun di sekolah, contoh-contoh yang nyata seperti saling menghargai satu sama lain, ketekunan dan keuletan serta tidak mudah putus asa akan mengembangkan kemampuan yang berhubungan dengan kecerdasan kognitif, emosional, moral dan spiritual. Seminar yang kebanyakan dihadiri oleh guru dan pendidik ini disampaikan dengan santai oleh Kak Seto, juga melalui cerita-cerita lucunya.
Rony/Timlo.net