Solo – Dalam jumpa pers yang digelar oleh penyelenggara SBC Kamis (25/3/2010) turut diwarnai dengan penampilan dua model SBC.
Para model SBC bergaya dan berjalan-jalan di lorong-lorong Kampung Batik Kauman, demi mengenalkan SBC kepada masyarakat. Kehadiran dua model tersebut tentu saja mengundang perhatian masyarakat, baik warga Kampung Batik Kauman, maupun para pengguna jalan yang melintas.
Namun bukan hanya masyarakat, para wartawan foto juga tampak bersemangat mengabadikan gambar kedua model tersebut. Momen tersebut memang jarang ada, dan sekali ada langsung dimanfaatkan, ungkap salah satu juru foto di salah satu media.
Dua model SBC yang mengenakan kostum dengan tema “Sekar Jagad” tersebut adalah para performer SBC yang turut mengharumkan kota Solo di Parade Chingay Singapura, Februari lalu.