Karanganyar — Persiapan TMMD Sengkuyung tahap I tahun 2021 di Kabupaten Karanganyar dimulai. Para penggerak kegiatan itu mengawakinya dengan rakor yang menghadirkan semua unsur.
“Kami berharap kepada OPD terkait yang mendapatkan penugasan untuk mengikuti kegiatan TMMD agar disiapkan dengan sebaik-baiknya, agar on time dan masyarakat teredukasi,” kata Bupati Karanganyar Juliyatmono dalam rapat persiapan TMMD di ruang Podang I Setda Karanganyar, Rabu (24/2).
Turut hadir pada kesempatan itu Ketua DPRD Kabupaten Karanganyar Bagus Selo, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, perwakilan Polres, perwakilan Kodim, perwakilan OPD (Organisasi Perangkat Daerah) terkait, tim upacara, tim teknis, tim non teknis, dan Kelompok masyarakat TMMD Sengkuyung I Desa Krendowahono.
Total dana yang digelontorkan pemerintah dalam penyelenggaraan kegiatan ini sebesar Rp 536.000.000 berasal dari dana bantuan APBD Provinsi Jawa Tengah Rp 236.000.000 dan dana bantuan APBD Kabupaten Karanganyar Rp 300.000.000. Sedangkan sumber dana lain atau swadaya sebesar Rp 89.000.000.
TMMD Sengkunyung I dilaksanakan selama 30 hari dari Tanggal 2 Maret 2021- 31 Maret 2021 dengan sasaran fisik beton jalan, pembangunan Book Deker Jembatan, Pembangunan Leneng Jembatan dan Rehab Rumah tidak layak huni tiga unit.
Sementara itu Bupati Juliyatmonomengatakan program TMMD harus terus didukung oleh pemerintah, karena disamping meningkatkan semangat gotong-royong masyarakat juga merupakan upaya yang dilakukan TNI dalam membangun negeri.
Editor : Wahyu Wibowo