Solo — Politeknik Indonusa Surakarta meraih Pretasi Terbaik 1 dalam acara Malam Anugrah Kemahasiswaan II tahun 2018 untuk Perguruan Tinggi Vokasi. Prestasi yang diraih dalam kategori nonlomba diselenggarakan oleh Kemeterian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi.
“Politeknik Indonusa Surakarta berhasil menyisihkan Politeknik Negeri Bali (di posisi terbaik 3) dan Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (terbaik 2),” ujar Humas Politeknik Indonusa Surakarta, Eni Lestari saat bertemu Timlo.net, di Solo, Sabtu (15/12).
Eni mengatakan, penghargaan ini diberikan kepada perguruan tinggi dengan penilaian terbaik dalam indikator pengabdian,exchange, wirausaha dan rekoknisi dalam penilaian singkat mawa atau pemeringkatan kemahasiswaan pada tahun 2018. Dalam malam anugrah ini,Politeknik Indonusa Surakarta diwakili oleh Edy Susanto selaku wakil direktur III bidang kemahasiswaan. Penghargaan diserahkan oleh Kepala Bagian Umum Direktorat Jendral Pembelajaran dan Kemahasiswaan Syahril Caniago, di Jakarta.
Penghargaan dari Kemeterian Ristekdikti di bidang kemahasiswaan ini, menurut Eni, dalam rangka pelaksanaan evaluasi program kerja bidang kemahasiswaan di perguruan tinggi pada tahun 2018 dan perencanaan program kerja untuk 2019. Penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi Kemenristekdikti untuk kemahasiswaan perguruan tinggi. Kegiatan ini diawali dengan lokakarya yang mengusung tema “Kegiatan Kemahasiswaan di Era Revolusi Industri 4.0 ” dalam lokakarya ini diharapkan mampu menciptakan standart standart kemahasiswaan yang sesuai dengan era saat ini.