Timlo.net–Kakak adik kembar berusia 6 tahun ini dinikahkan kedua orang tuanya dalam upacara Buddha. Keduanya dinikahkan karena kedua orang tua mereka percaya jika di kehidupan sebelumnya, anak kembar mereka adalah pasangan kekasih.
Anak kembar bernama Guitar dan Kiwi itu dinikahkan dalam sebuah pesta pernikahan yang mewah di Thailand. Biaya pernikahan itu diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.
Anggota keluarga, teman dan tetangga datang ke upacara pernikahan itu untuk menunjukkan dukungan. Mereka juga datang dalam perayaan pernikahan keduanya, tulis Mirror.co.uk, Selasa (25/12).
Selama upacara tradisional itu, ada prosesi dan permainan. Salah satunya Guitar harus melalui sembilan gerbang untuk bertemu Kiwi. Video rekaman memperlihatkan tamu undangan menari dan memainkan alat musik di jalan, memakai baju warna warni sebelum Guitar mencium pipi adiknya.
Guitar membayar mahar sebesar 200 ribu baht dan memberikan emas senilai seribu pound sterling sebelum pernikahan berlangsung. Dari saat keduanya lahir pada September 2012, kedua orang tua mereka, Amornsan Sunthorn Malirat, 31 dan Pacharaporn, 30 dikabarkan tahu jika kedua anak mereka akan menikah.
Menurut pemberitaan, beberapa biksu yakin jika kembar putra putri memiliki karma dari hubungan mereka di masa lalu. Mereka lahir kembali karena ada hutang yang harus diselesaikan.
Jika mereka tidak dinikahkan segera, mereka bisa mengalami hal buruk di masa depan. Amornsan berkata kepada Daily Mail, “Kami harus menggelar pernikahan ini untuk si kembar sebagai solusi untuk masalah-masalah yang mereka alami sebelum lahir kembali.”
Upacara itu sendiri tidak mengikat secara hukum. Phacharaporn mengatakan jika kedua anak mereka itu bisa menikahi orang lain saat keduanya sudah dewasa.
Editor : Ranu Ario