Solo — Pemkot Solo bekerjasama dengan panitia Solo Great Sale (SGS) menggelar acara Solo Indonesia Culinary Festival (SICF) dan Solo Raya Food Mart. Acara tersebut digelar pada 22–24 Oktober 2021 di Atrium Solo Square Mall.
“SICF dan Solo Raya Food Mart 2021 kembali hadir tahun ini untuk mengangkat keanekaragaman kuliner di Solo,” ujar Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa, Sabtu (23/10).
Dikatakannya, SICF dan Solo Raya Food Mart 2021 merupakan salah satu rangkaian acara dari Solo Great Sale dengan tema utama ‘Memanfaatkan Potensi Ekonomi Digital untuk Solo melesat lebih jauh’.
“Ini bagian dari langkah pemulihan ekonomi dan membangkitkan UMKM Solo terdampak Corona,” kata dia.
Ketua Kadin Solo Gareng S Haryanto, menjelaskan transaksi Solo Great Sale tahun ini dapat dilakukan secara non tunai, serta Gareng berharap target Rp800 miliar dapat tercapai. Dengan banyaknya event ini Solo menjadi ramai wisatawan datang ke Solo.
“Untuk pembelian dalam SGS tahun ini di mall-mall juga bisa pembayaran non tunai dengan barcode Bank Indonesia dan juga yang lainnya,” kata dia.
Ia berharap disisa waktu ini dapat memenuhi target transaksi Rp 800 Miliar. Untuk Festival kuliner, dimasukkan ke Solo Great Sale supaya semua yang kita targetkan dapat terpenuhi.
“Ada 34 sebanyak 34 booth yang turut meramaikan acara ini,” kata dia.
Editor : Wahyu Wibowo