Sragen – Kementerian Sosial (Kemensos) RI memberikan bantuan bagi sejumlah kelompok peternak lele dan atlet pencak silat di Kabupaten Sragen, Minggu (14/11). Diharapkan, ada dampak positif dari program ekonomi produktif maupun sektor olahraga khususnya silat.
“Kemarin bantuan diserahkan secara simbolis kepada tiga kelompok peternak lele. Seperti peternak lele di Desa Pengok Kedawung, Kelurahan Nglorog, serta Kelurahan Sragen Wetan, Sragen. Penyerahan bantuan dilakukan dengan prokes ketat,” ujar Ketua Perguruan Pencak Silat Nasional (Persinas) ASAD Kabupaten Sragen, Joko Triono kepada Timlo.net, Senin (15/11).
Pihaknya menyebut, untuk bantuan dari Kemensos RI untuk cabor Pencak Silat Kabupaten Sragen khususnya Persinad ASAD langsung ia terima sendiri. Adapun bantuan tersebut berupa sarana dan prasarana pencak silat diantaranya adalah body protektor.
Ketua Persinas ASAD Sragen mengaku bangga dan merasa bersyukur atas bantuan dari pemerintah pusat melalui Kemensos RI.
“Selain bangga namun kepercayaan ini mengandung konsekuensi yang tidak enteng karena atlet-atlet dituntut mampu meningkatkan prestasi sehingga mampu tampil gemilang di ajang kompetisi lokal, regional maupun nasional, bahkan mungkin di tingkat internasional,” bebernya.
Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Sragen yang diwakili Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Endah Puji Hartutik manambahkan, bahwa Kemensos RI menggelontorkan bantuan melalui program Kearifan Lokal 2.1 Ekonomi Produktif dan Peralatan Silat.
Endah menambahkan, kepedulian Kemensos RI melalui program ini akan sangat bermanfaat bagi warga Sragen lantaran dinilai mampu peningkatan sektor ekonomi masyarakat di tengah pandemi.
“Apalagi kebutuhan akan lele konsumsi di pasaran belakang ini terus meningkat,” tandasnya.
Editor : Dhefi Nugroho