Solo – Laskar Samber Nyawa Persis Solo melancarkan misi siap tempur guna meraih angka penuh ketika menjamu Mitra Kutai Kertanegara, dalam lanjutan Liga Indonesia Divisi Utama di Stadion Manahan Solo, Kamis (24/12) mendatang.
Saat ini Persis yang masih berada di peringkat ke – 10 klasemen sementara berambisi untuk memaksimalkan laga kandang dan meraih poin penuh, sedangkan tamunya Mitra Kukar berada di peringkat ke – 7 klasemen. Target untuk merebut poin penuh harus dipenuhi oleh tim kebanggaan wong Solo ini guna memenuhi ambisinya untuk promosi ke ISL musim depan atau paling tidak mampu bertahan di divisi utama liga Indonesia.
Beberapa pemain kunci yang menjadi andalan kubu Persis seperti Yanuar Ruspusdito dan berberapa pemain lainnya telah sembuh dari badai cedera yang menghantam Persis. Suasana ini membuat sang arsitek tim, Abdul Hafid Djamado merasa senang dengan kehadiran para pemain andalannya dan semakin menguatkan rasa kepercayaan diri para punggawa Samber Nyawa untuk menaklukkan Deltras.
Hal tersebut seperti yang disampaikan oleh pelatih Djamado, “Target terdekat tentunya saat menjamu Mitra Kukar , anak-anak juga sudah siap tempur. Mengenai target yang diberikan pengurus kepada anak asuhnya merupakan bentuk motivasi yang harus bisa direalisasikan. Hal ini tentu bisa dijadikan sebagai motivasi agar anak-anak bisa tampil lebih baik”, ujarnya.
Sesuai rencana Persis dijadwalkan akan menghadapi Mitra Kukar pada Kamis, (24/12) dan melawan pemuncak klasemen Deltras Sidoarjo (27/12) mendatang.