Solo –Chingay Parade Singapura adalah parade jalanan tahunan yang digelar untuk merayakan keunikan dan keaneka ragaman budaya di Singapura. Dalam parade ini diikuti oleh peserta yang datang dari berbagai negara, salah satunya Indonesia. Chingay adalah bagian dari cara unik untuk merayakan tahun baru imlek di Singapura.
Peserta Parade Chingay 2010 dari Indonesia kali ini akan diwakili oleh kota Solo dan akan menampilkan Solo Batik Carnival (SBC) dengan tema “Sekar Jagad” yang diikuti 190 peserta.
Acara yang bertajuk Singapore Chingay 2010 “Asia’s Grandest Street and Floats Parade” ini tentunya akan menyedot ratusan ribu pasang mata yang ingin menyaksikan pagelaran budaya terbesar di Singapore. Acara ini bertempat di Singapore F1 Grand Prix Pit Building at Marina Bay.
Anda bisa menyaksikan parade ini dengan gratis diluar arena. Namun untuk melihat penampilan tari dan mendapatkan tempat terbaik anda harus membeli tiket yang harganya bervariasi tergantung kategori-kategori yang disediakan. Acara ini rencananya akan diselenggarakan pada hari Jumat, 19 Februari 2010 dan Sabtu 20 Februari 2010.