Sukoharjo — Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di Kota Makmur Sukoharjo, Jumat (5/4) siang. Kecelakaan yang melibatkan sebuah mobil minibus dan 3 sepeda motor tersebut menyebabkan 5 orang terluka, termasuk di antaranya Balita.
Kanit Laka Satlantas Polres Sukoharjo, Iptu Sarwoko mengatakan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 11.30 WIB di Jalar Raya Jendral Sudirman Sukoharjo. Tepatnya di depan Kantor Bank Jateng Sukoharjo.
Dari pemeriksaan sementara, kecelakaan tersebut terjadi diduga akibat sopir minibus mengantuk, hingga kendaraan oleng ke kanan dan menabrak 2 sepeda motor dari arah berlawanan.
“Minibus Nopol B 8572 ZS itu dari utara. Tiba-tiba oleng kekanan dan menabrak 2 sepeda motor dari arah berlawanan (selatan). Minibus sempat terguling dan menindih sepeda motor yang berada di samping kiri. Akibatnya, 5 orang terluka, 2 di antaranya merupakan awak minibus termasuk Balita. Sementara 3 lainnya merupakan pengendara sepeda motor,” ujar Iptu Sarwoko.
Kelima orang yang terluka di antaranya, Suhardi (50) sopir minibus, warga Sugihan, Bendosari beserta putranya Reihan Indras Kurniawan (3), Nasikun (53) warga Bakalan Pondok, Nguter, Eni Pujiastuti (27) warga Ngluyu, Mancasan, Baki, dan Richi Fatima (54) warga Tunggorono, Telukan, Grogol.
Kelimanya harus mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sukoharjo karena mengalami luka-luka.