Karanganyar – Ratusan warga Dusun Pancot, Kelurahan Kalisoro, Tawangmangu berebut ayam di puncak upacara Mondosiyo, Selasa (15/1). Mereka mempercayai bakal memperoleh berkah dan terhindar dari malapetaka dengan memiliki ayam bertuah itu.
Berebut ayam di atap pendopo desa merupakan puncak upacara Mondosiyo. Unggas itu dilepas, selanjutnya ayam tersebut diperebutkan warga yang hadir saat upacara. Warga yang berebut ayam dilarang naik ke atas atap Pendopo Desa. Mereka hanya diperbolehkan bergelantungan dengan memegang kayu di setiap sisi atap pendopo.
“Mereka biasanya bernazar, kalau keinginannya tercapai akan mempersembahkan ayam, untuk ngalap berkah,” terang tokoh masyarakat Dusun Pancot Sulardianto.
Upacara Mondosiyo dimulai sekira pukul 15.00 WIB. Upacara diawali dengan acara Kirab Reog, ada tiga grup Reog yang masing-masing tampil di tiga titik sekitaran Pendopo Desa Pancot.
“Selain Nguri-uri (melestarikan) budaya, Upacara Adat Mondosiyo dilakukan warga Dusun Pancot sebagai ucapan rasa syukur kepada Tuhan,” ujarnya.
Editor : Dhefi Nugroho