Solo – Beberapa anggota petugas dari DKP (Dinas Kebersihan dan Petamanan) kota Surakarta, membersihkan taman di kompleks stadion Manahan Surakarta, Sabtu (9/1) pagi. Hal ini berkaitan dengan program rutin dari pemerintah kota Surakarta untuk selalu menjadikan kota Solo tetap bersih.
Para petugas dari DKP yang berseragam oranye membersihkan taman-taman yang berada disekitar kompleks satdion Manahan bagian luar. Mereka kebanyakan membersihkan taman dengan cara mencabut rumpul atau ilalang liar, menata rumput Jepang agar terkihat rapi, mengganti atau menanam kembali tanaman yang hilang atau mati, serta membauat lubang resapan air.
Selain itu di sebelah barat kompleks stadion Manahan, juga ditata dan dibersihkan oleh petugas DKP. Dengan cara memasang paving block untuk trotoar atau jalan lambat karena sudah cukup rusak dan memang perlu untuk diganti. Agar para pejalan kaki di sekitar kompleks Manahan nyaman ketika berjalan.
Kegiatan ini merupakan agenda rutin dari pemerintah kota Surakarta, sebagai wujud nyata pemerintah untuk mendukung kota Solo sebagai kota yang bersih, sehat, rapi, dan indah, sesuai semboyannya yaitu kota Solo BERSERI.