Sukoharjo – Ramadan menjadi momen dalam menggerakkan kepedulian masyarakat Solo Raya terhadap kondisi yang terjadi di Palestina. Aksi Cepat Tanggap (ACT) Solo bersama Al Firdaus World Class Islamic School berkolaborasi menyelenggarakan Roadshow Syeikh dari Palestina di bulan Ramadan ini yang bertemakan Marhaban Ya Dermawan pada Selasa (21/05).
Ketua Dewan Pembina Yayasan Lembaga Pendidikan Al Firdaus, Syeikh Muhammed Ahmed Hamauda dan Hj Siti Aminah Abdullah berhasil menghimpun donasi untuk Palestina sebesar Rp 100 Juta.
Acara tersebut dilaksanakan di halaman gedung SMP Al Firdaus yang dihadiri sekitar 1.500 peserta yang merupakan siswa dan wali siswa dari Al Firdaus World Class Islamic School. Selain itu, acara tersebut digelar untuk pemberian penghargaan kepada 136 siswa yang telah Hafiz.
Kepala Cabang ACT Solo, Septi Endrasmoro, sangat bersyukur atas jiwa kepedulian yang di tanamkan oleh Al Firdaus World Class Islamic School, sehingga seluruh warga yayasan peduli terhadap masalah kemanusiaan yang terjadi di Palestina.
“Alhamdulillah, ACT Solo berterima kasih banyak atas semangat kemanusiaan yang diberikan kolaborasi kemanusiaan ini merupakan kerjasama yang hebat karena mampu membangkitkan jiwa kepedulian terhadap saudara kita yang tertimpa musibah yang ada di Palestina” ujar Septi.
Ia juga menambahkan bahwa even Roadshow Syeikh Palestina tersebut merupakan agenda kemanusiaan untuk meraih kepedulian masyarakat untuk ikut berkontribusi dalam membantu Palestina.
Editor : Dhefi Nugroho