Solo – Penutupan Final INKAI Kejuaraan Jawa Tengah ditutup dengan penampilan atraksi yang dilakukan 4 anak yang berbakat dari Solo, mereka adalah Arqi (12) berasal dari SMP Al Azar, Bramantyo Eko P (13) SMP Surakarta, Alin (13) SMP2 Sragen dan Syanindita (11) dari SD Kleco 1.
Mereka merupakan anak-anak berbakat dari Solo yang pernah mengharumkan nama kota Solo dengan mendapat kejuaaraan Nasional. Berbagai piala mereka raih, mulai dari perunggu sampai perak dan emas. Atraksi yang mereka lakukan mampu memukau penonton, suara tepuk tangan yang saling bersautan selalu menyertai atraksi mereka saat di tengah lapangan.
Dengan rasa percaya diri dan penuh konsentrasi mereka mampu melakukan gerakan yang sama dan menakjubkan sampai selesai. Usia mereka yang begitu muda dengan memperoleh beberapa prestasi membuat rasa bangga dihati mereka.
Syanindita Dwika Pramesti (11) putri dari Bambang Wiryawan salah satu pemenang kejuaraan Olimpiade Siswa Nasional ”Saya merasa sangat bangga dan senang bisa mengikuti kegiatan INKAI yang diselenggarakan di Kota Solo ini, Selain kita bisa belajar tentang ilmu karate kita juga lebih semangat dengan adanya kegiatan ini ujar Syanindita saat berbincang-bincang dengan Timlo.net Minggu (17/10).