Solo — Moda transportasi kereta api (KA) hingga kini masih tetap diserbu penumpang, meski masa cuti bersama Natal dan Tahun Baru telah berlalu. Tak hanya KA lokal saja yang ramai penumpang, namun hingga hari ketiga awal 2013 ini, KA jarak jauhpun tak luput dari buruan masyarakat.
Tingginya minat masyarakat atas layanan KA, diakui Kepala Stasiun Solo Balapan, Parjiyanto, telah membuat moda transportasi ini senantiasa dibanjiri penumpang. Bahkan, tiket perjalanan yang disediakanpun selalu ludes diserbu kalangan pengguna jasa KA.
“KA komuter penuh terus, bahkan di jam-jam tertentu ada yang tidak kebagian tiket, sehingga menunggu kereta berikutnya,” ungkap Parjiyanto ketika ditemui wartawan, di Stasiun Solo Balapan, Kamis (3/1).
Saking tingginya permintaan masyarakat atas layanan KA pada pekan pertama 2013 ini, tiket perjalanan yang disediakan PT Kereta Api Indonesia (KAI) pun ludes hingga beberapa hari ke depan. Tercatat tiket KA Argolawu, KA Argodwipangga dan KA Senja Utama Solo sudah tak tersisa sejak Kamis (3/1) ini hingga Minggu (6/1) mendatang.
Sementara untuk KA Lodaya pagi, tiket perjalanan bagi keberangkatan Jumat (4/1) dan Sabtu (5/1) sudah ludes dipesan calon penumpang. Demikian pula untuk KA Argodwipangga ekstra, tiket perjalanan bagi keberangkatan Kamis ini sudah habis diburu kalangan pengguna jasa KA.