Solo – Gedung asrama Panti Asuhan Keluarga Yatim Muhammadiyah (PAKYM) Surakarta tahap pertama diresmikan, di Laweyan Surakarta, Minggu (15/9). Peresmian ditandai penekanan tombol oleh Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Surakarta KH. Subari dan penandatangan prasasti oleh Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Ahmad Dahlan Rais.
“Ini adalah Panti Asuhan tertua di kota Solo berdiri tahun 1926. Sehingga bangunan lama memang sudah lama dan musti direnovasi,” ungkap Ketua PP Muhammadiyah Ahmad Dahlan Rais.
Dahlan mengemukakan, bangunan lama terdiri hanya satu lantai, untuk pembangunan gedung asrama yang baru terdiri dari tiga lantai.
“Yang baru diresmikan adalah tahap pertama, untuk tahap kedua akan dimulai pembangunannya tiga bulan kedepan. Total ada empat tahap gedung yang akan dibangun,” jelasnya.
Dahlan mengemukakan, dalam asrama yatim ini, mendidik anak-anak dengan model Pesantren Muhammadiyah. Terutama dalam hal pendidikan agama Islam, yakni pengajaran agama Islam meliputi 60 persen materi yang diajarkan.
Editor : Wahyu Wibowo