Solo – Wakil Walikota (Wawali) Solo, Achmad Purnomo mengajak kalangan pelaku bisnis untuk senantiasa meningkatkan layanan pada konsumen. Dengan begitu bisa turut mendukung program pemerintah kota memberikan pelayanan berkualitas pada masyarakat.
Hal itu disampaikan Wawali dalam MARKPLUS WOW Service Excellence Award (SEA) 2014. Sebuah acara pemberian penghargaan bagi sejumlah brand berkualitas baik lokal maupun nasional, di The Sunan Hotel Solo, Selasa (11/3).
Pihaknya menyatakan, saat ini eranya bukan lagi hanya sekedar memberikan pelayanan prima, namun kepedulian juga menjadi prioritas bagi konsumen. Jika kedua hal itu bisa diimplementasikan, bukan tidak mungkin akan membuat konsumen semakin loyal.
“Sekarang masanya adalah care (peduli-red) pada konsumen. Jadi, bagaimana bisa memberikan servis kepada konsumen agar tetap loyal,” kata Wawali Achmad Purnomo.
Pemerintah kota sendiri saat ini juga terus berupaya meningkatkan sistem pelayanan kepada masyarakat. Diharapkan, pelaku bisnis bisa sejalan dengan pemerintah menjadikan pelayanan dan kepedulian konsumen sebagai prioritas.
Sementara itu, Chief Executive MarkPlus Insight, Farid Subkhan, menyatakan sudah saatnya sektor usaha meredefinisi pelayanan pelanggan dengan WOW. “Dulu perusahaan hanya perlu mengukur apakah pelanggan puas atau belum. Namun, pada kenyataannya tingkat kepuasan pelanggan tidak berbanding lurus dengan tingkat loyalitas,” ujarnya.
Adapun yang diukur kali ini adalah tingkat pelayanan sebuah merek berbasis touch point berbanding tingkat pelayanan industri sejenis atau disebut service amplifier, serta melihat dampaknya terhadap brand advokasi yang dilakukan pelanggan. Artinya, sebuah brand berhasil dalam pelayanan jika kualitas pelayanan prima dikonversi menjadi advokator sebuah merek.