Sukoharjo — Puluhan siswi SMK Taman Siswa Sukoharjo memperingati hari kartini dengan turun kejalan Senin (21/4). Mereka turun ke jalan Veteran Sukoharjo dengan menggunakan busana adat, serta membentangkan spanduk dan sejumlah poster yang berisi tentang gelora emansipasi wanita.
Aksi itu di awali dengan longmarch dari komplek Alun-alun Satya Negara Sukoharjo menuju patung pahlawan di seputaran proliman Sukoharjo. Mereka juga menggelar teaterikal, menarik truk berselimut bendera merah putih raksasa dengan menggunakan tambang.
Menurut koordinator aksi dari Museum Rekor Sukoharjo (Muresko) Bimo Kokor Widjanarko, aksi teaterikal itu mengandung makna bahwa perempuan berperan dalam segala lini termasuk dalam upaya memajukan Bangsa.
“Aksi teaterikal menarik truk berselimut bendera merah putih itu memiliki makna. Truk berselimut bendera merah putih diibaratkan sebagai Bangsa ini. Sementara perempuan berperan menarik bangsa ini untuk maju,” ungkap Bimo Kokor Widjanarko.
Wakil Kepala Sekolah SMK Taman Siswa Titik Triwidayati mengatakan, peringatan hari kartini tahun ini sengaja di atur sedemikian rupa. Diharapkan, peringatan hari kartini ini dapat menjadi pembelajaran bagi anak didik untuk mengobarkan semangat kartini kedepan, dan melahirkan kartini-kartini masa kini.