Solo — Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) mengisi waktu mudik alias pulang kampungnya dengan mengunjungi sejumlah pasar di Kota Solo, Kamis (31/7). Dalam kunjungannya itu, ia membagi-bagikan sejumlah amplop kepada pengemudi becak.
Perjalanan dimulai dari kediamannya sekira jam 12.00 WIB. Rombongan bergerak menuju Pasar Nongko, Banjarsari. Di pasar itu, mantan walikota Solo ini turun dari mobil dan memesan beberapa tanaman untuk ditanam di kantor Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPC PDIP).
Usai berbelanja tanaman, pria masih menjabat sebagai gubernur DKI Jakarta ini melanjutkan perjalanannya ke Pasar Gede. Di pasar tradisional ini, Jokowi membagikan puluhan amplop berisi uang Rp 50 ribu kepada pengemudi becak dan kuli panggul.
Beberapa warga masyarakat terlihat saling berebut amplop serta berfoto dan minta bersalaman. Perjalanan dilanjutkan ke kantor DPC PDIP Solo. Dalam perjalanan rombongan presiden terpilih itu, beberapa kali berhenti untuk membagi-bagikan amplop berisi uang.
Ketua DPC PDIP setempat, Hadi Rudyatmo, mengatakan Jokowi datang ke kantor DPC untuk mengenang awal karir politiknya. Tak lupa, dirinya meminta pengurus PDIP Solo menanam beberapa tanaman pembeliannya.
“Beliau tadi datang untuk menanam beberapa tanaman sebagai penyejuk dan penyegar suasana. Selain itu Jokowi juga mengenang masa-masa awal karirnya di dunia poitik,” ungkap Rudy, sapaan akrab Ketua DPC PDIP Solo.
Selain itu, Rudy mengatakan, dirinya telah memberikan beberapa masukan dan usulan tentang Kota Solo.
“Ya saya memberikan beberapa usulan terkait kemajuan Kota Solo, beliau akan mempertimbangkannya,” katanya.
Sayang, orang nomor satu di Indonesia itu tak mau memberikan komentar perihal kedatangannya. Rombongan meninggalkan kantor DPC PDIP sekira pukul 15.30 WIB.