Solo — Klub basket andalan Jateng, Satya Wacana Salatiga mengemban misi menjungkalkan tuan rumah Bimasakti Nikko Steel Malang, Jumat (29/1). Kompetisi IBL 2016 akan memasuki seri II di GOR Bimasakti Malang.
Anak asuh Efri Meldi ini tak gentar meski akan menghadapi tuan rumah yang unggul secara dukungan moril. Evaluasi menyeluruh dari hasil seri I Jakarta telah dibenahi Respati Ragil dkk. Target menang atas Bimasakti Malang menjadi buruan utama.
Saat ini, Satya Wacana bertengger di peringkat kedelapan dari hasil dua kali menang dan empat kali kalah. Sedangkan tuan rumah terjebak di urutan ke-11. Satya Wacana akan kembali mengandalkan skuad utama dengan dimotori Respati Ragil Pamungkas dan Firman Nugroho.
“Kami seharusnya sudah lebih baik dari seri I dengan melakukan evaluasi. Kami akan menyiapkan alternatif strategi lain, apabila kesulitan meladeni mereka,” kata Efri Meldi, usai dihubungi wartawan, Kamis (28/1).
Mengenai kekuatan calon lawan, Satya Wacana bakal mewaspadai bintang tuan rumah, yakni Yanuar Dwi Priasmoro. Forward Bimasakti ini merupakan mesin pencetak skor tuan rumah. Dirinya menjadi pencetak poin terbanyak dengan dengan rataan mengemas 11,8 poin per laga.