Boyolali — Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung 1 di Desa Singosari, Mojosongo, Senin (23/5) resmi ditutup. Kegiatan ini berhasil melakukan betonisasi jalan sepanjang 900 meter dan talut sepanjang 700 meter. Serta rehab rumah tidak layak huni sebanyak 14 unit.
”Selain melakukan pembangunan jalan, TMMD Sengkuyung ini, juga melakukan berbagai kegiatan. Seperti misalnya, sosialisasi bela negara, pemberian informasi tentang tata cara mendaftar sebagai anggota TNI, hingga pelaksanaan pasar murah Sembako,” ungkap Komandan Kodim 0724 Boyolali, Letkol Arh Nova Mahanes Yudha.
Upacara penutupan dilakukan di Lapangan Dukuh Saren, Desa Singosari. Dandim juga berpesan agar masyarakat ikut menjaga infratruktur jalan yang telah diperbaiki.
Sedangkan total anggaran yang digunakan untuk kegiatan TMMD kali ini yakni sebesar Rp 380 juta, yang terdiri dari dana APBD I senilai Rp 135 juta, APBD II senilai Rp 250 juta, ditambah dana swadaya masyarakat senilai Rp 40 juta. Selanjutnya kegiatan TMMD regular akan dilanjutkan di Desa Ngagrong, Ampel ,1 Juni mendatang.
“Kita harapkan TMMD ini bisa mendorong kesejahteraan bagi masyarakat,” tandas Dandim.