Solo — Sebelum menjalani misi mencari poin penuh pertama di ISC B, Persis Solo mendapat kesempatan diuji tim PS Angkatan Darat (PS AD) di Stadion Manahan, Rabu (25/5) sore. Pertandingan ini akan dimanfaatkan Persis untuk mengasah lini depan, sebelum menjalani partai sengit menjamu PSCS Cilacap, Minggu (29/5).
“Babak kedua nanti akan saya cermati skema baru. Dari situ bisa terlihat berjalan efektif atau tidak,” ungkap pelatih Widyantoro, Selasa (24/5).
Skenario baru disiapkan Persis Solo yakni skema dua penyerang sejak menit pertama. Sebelumnya, Persis selalu menerapkan striker tunggal dalam tiga laga yang sudah dilakoni. Persis masih memiliki tiga striker bertipe sama yakni Yanuar Ruspuspito, Giannini Lestaluhu, dan Andri Aryanto.
Striker Andri “Gepeng” Aryanto dan Yanuar Ruspuspito akan dicoba untuk formula anyar Laskar Sambernyawa. Akan tetapi komposisi lini tengah terutama gelandang bertahan sedikit berubah dengan adanya skema itu. Kapten tim Bayu Andra, serta bek kanan Akbar Riansyah bakal menempati kekuatan di lini tengah.
Persis sendiri membutuhkan kemenangan untuk memperbaiki posisi di klasemen grup 3. Sejauh ini Persis baru mengoleksi dua poin dari tiga pertandingan, dan berada di peringkat bawah.