Solo Baru — Ratusan anak yatim dari warga miskin se Surakarta mendapat bingkisan lebaran dan perlengkapan sekolah dari Ikatan Motor Besar Indonesia (IMBI) Cabang Surakarta. Kegiatan sosial ini sekaligus menjadi salah satu dari enam agenda besar IMBI selama Lebaran.
“Ada enam rangkaian kegiatan selama puasa dan lebaran, diantaranya kegiatan buka bersama anak yatim ini. Kita dari IMBI Cabang Surakarta memberikan bingkisan lebaran dan paket perlengkapan sekolah bagi anak yang tidak mampu,” kata Ketua Cabang IMBI Surakarta, Tan Budiman, Selasa (28/6).
Bingkisan dan bantuan perlengkapan sekolah ini diberikan kepada anak yatimkurang mampu yang bukan dari panti asuhan, namun dari warga masyarakat. Mereka berasal dari berbagai latar belakang keluarga dengan segala keterbatasan, seperti anak buruh tidak tetap hingga orang tuanya yang habis kecelakaan.
Bantuan ini wujud kebersamaan dari sekitar 70 anggota IMBI Surakarta dengan warga kurang mampu di berbagai daerah se Eks Karesidenan Surakarta. Tidak hanya di moment buka bersama ini saja, masih ada beberapa rangkain kegiatan pemberian bantuan kepada anak kurang mampu bersama Satlantas Solo.
“Kalau rangkaian kegiatannya sendiri ada enam, diantaranya, pemberian bantuan dan uka bersama di The Park ini, buka bersama Satlantas Solo, pengajian dalam rangka HUT Bahyangkara, Keliling 18 pospam se Surakarta, pengobatan gratis bersama Meddok dan halal bihalal,” tandasnya.