Sragen — Tim Gajah Purba Sragen United dipastikan menggunakan Stadion Ketonggo Ngawi untuk menjamu Persiba Bantul, Minggu (14/5) sore. Namun memasuki H-2 pertandingan, pihak Sragen United masih menunggu diterbitkannya ijin atau rekomendasi oleh pihak keamanan untuk bermain di Ngawi. Panpel Persinga Ngawi ikut berupaya agar laga Sragen United segera mendapat ijin bermain.
“Kami optimistis rekomendasi segera turun. Panitia juga mengatur uji lapangan bagi Sragen dan Persiba agar dua pertandingan bisa berjalan lancar,” bener ketua Panpel Persinga, Agung Prasetyo, Jumat (12/5).
Sementara itu, dengan digunakannya Stadion Ngawi oleh Persinga menjamu Persatu Tuban, membuat tim Sragen United baru bisa menjajal lapangan pada Jumat sore tadi. Pelatih Sragen United, Jaya Hartono berharap seluruh pemain bisa beradaptasi dengan kondisi lapangan Stadion Ketonggo.
“Kami hanya memiliki waktu satu jam untuk adaptasi lapangan dan itu harus dimaksimalkan. Untuk pola permainan dan strategi sudah dimatangkan dalam latihan di Sragen,” ungkap Jaya.