Solo – Ketua DPR RI Puan Maharani menggelar reses di dapil V Jateng meliputi Boyolali, Klaten, Sukoharjo dan Solo, Rabu-Kamis (19-20/1).
Selama berada di dapil V Jateng, Puan yang juga menjabat Ketua DPP PDP menyambangi kantor DPC PDIP Boyolali, Sukoharjo dan Klaten. Sementara itu, kantor DPC PDIP Solo tidak didatangi.
Menanggapi hal itu, Ketua DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo menyebut ada tiga kemungkinan mengapa Puan tidak datang ke kantor DPC PDIP Solo saat reses.
Alasan Pertama, kata Rudy, kantor DPC dirobohkan dibangun ulang sehingga tidak mungkin bisa dihampiri. Kedua, mungkin, karena kantor DPC-nya pindah ke rumah Pucangsawit.
“Barangkali karena di pinggir kali, atau DPC melarat, suaranya cilik, ora diampiri rapopo (tidak didatangi tak apa-apa),” tegas Rudy, Kamis (20/1).
Ia menyebut tak ada komunikasi dengan Puan terkait kunjungannya kali ini. Rudy pun mengaku datang ke Pasar Legi atas undangan Menteri PUPR Basuki.
“Jumlah pemilihnya kecil. Bisa saja bukan masuk prioritas. Yang prioritas kan Klaten, Boyolali, Sukoharjo karena jumlah penduduknya banyak,” kata dia.
Editor : Dhefi Nugroho