Klaten – Klaten merupakan salah satu kabupaten di Jawa Tengah. Daerah dengan semboyan Kota Bersinar ini memiliki ragam potensi mulai dari pariwisata hingga seni budaya.
Keberadaannya di antara Yogyakarta dan Surakarta atau Solo ini menjadikan Klaten sebagai kota transit dengan pusat ekonomi tersebar di beberapa pasar tradisional dan pasar modern.
Nah, bagi Anda yang sedang berkunjung di Kabupaten Klaten tentu wajib meluangkan waktu untuk berkeliling menikmati potensi yang ada.
Salah satu potensi yang sayang untuk dilewatkan adalah kulinernya. Sebab, Klaten memiliki ragam menu khas yang pastinya siap memanjakan lidah Anda.
Berikut ini ada beberapa kuliner terkenal yang bisa menjadi referensi Anda saat berkunjung di Klaten, dilansir dari laman klatenkab.go.id.