Solo — Calon mempelai, adik Presiden Joko Widodo (Jokowi), Idayati dan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Anwar Usman menghadiri acara gladi bersih Panampi Pasrah atau penyerahan pengantin dari pihak laki-laki serta penerimaan pengantin dari pihak perempuan.
Gladi bersih Panampi Pasrah berlangsung di Gedung Graha Saba Buana, Kelurahan Banyuanyar, Kecamatan Banjarsari, Solo, Jawa Tengah, Rabu (25/5) sore.
“Persiapan mungkin sekitar 80 persen untuk teknis secara dekor sudah menyeluruh. Mungkin ada beberapa finishing koreksi. Kamis pagi kami sudah masuk ke gladi blocking,” terang Wedding Organizer (WO) Pengantin Production, Dani Wigung dalam jumpa pers.
Selama gladi bersih berlangsung, kedua mempelai tampak lengket duduk berdua di kursi tamu mengamati acara. Sesekali kedua mempelai juga bercanda serta melayani tamu yang ingin foto bersama. Anwar memakai baju koko putih berpeci. Sedangkan Idayati memakai batik warna hijau berkerudung hitam tampak terlihat bahagia jelang H-1 naik ke pelaminan.
Untuk H-1 ini juga adakan gladi Panampi Pasrah melibatkan kedua mempelai. Karena ini gladi untuk pengiring tamu melibatkan anggota WO.