Timlo.net--Kadang trik menghitung domba tidak manjur dan Anda perlu cara lain yang lebih manjur supaya bisa tidur nyenyak di malam hari.
Sebuah penelitian baru-baru ini mengungkap 36% orang dewasa di UK kesulitan untuk tidur setiap minggunya. Ada banyak orang yang tidak cukup tidur.
Untungnya, mungkin ada solusi yang lebih mudah untuk mengatasi masalah ini. Dr. Karan Raj mengungkap cara ini di TikTok.
“Saat saya pertama menjadi seorang dokter, saya menderita insomnia,” ujarnya dilansir dari Mirror.co.uk, Kamis (23/6).
Dia lalu menjelaskan jika dia menemukan sebuah trik yang awalnya langsung dia ragukan. Karan merasa jika trik ini tidak akan berhasil.