Timlo.net–Setelah mengetahui jika puteranya bukanlah anak kandungnya, seorang ayah di Tiongkok menelantarkan anak berusia 5 tahun itu di TK.
Anak itu, yang memiliki nama samaran Xiao Rui, ditinggalkan di TK-nya oleh sang ayah minggu lalu di Provinsi Guangxi, China. Ayah Xiao dikatakan mengetahui jika Xiao bukanlah anak biologisnya setelah menjalani tes DNA. Pria yang tidak diketahui identitasnya itu berkata jika Xiao sekarang adalah masalah sekolahnya.
Guru Xiao, Chen berkata jika tas anak kecil itu berisi baju ganti juga ponsel. Setelah meninggalkan Xiao di TK itu, sang ayah tetap berkomunikasi dengan pihak sekolah. Tapi dia menolak menjemput anak itu. Chen kemudian mampir di rumah Xiao, tapi rumah itu kosong.
Polisi menghubungi kakek dan paman Xiao, yang juga menolak menjemput anak itu. Setelah ditinggalkan di TK selama lima hari, anak berusia 5 tahun itu kabarnya diambil oleh ibu kandungnya minggu ini.
Para pengguna Weibo merasa geram dengan tingkah laku keluarga Xiao ini. Dan banyak netizen yang merasa sedih untuk Xiao.