Timlo.net – Mengisi waktu libur paling asyik dengan berwisata. Di Indonesia ada banyak lokasi wisata yang bisa dikunjungi, salah satunya adalah Pulau Tubir Seram yang ada di Kabupaten Fakfak, Papua Barat.
Lokasinya yang tidak jauh dari pusat kota Fakfak memudahkan wisatawan menemukan pulau yang indah ini. Perjalanan menuju Pulau Tubir Seram bisa ditempuh waktu sekitar 20 menit menggunakan perahu.
Keindahan alam di Pulau Tubir Seram ini juga memikat hati Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Baparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno.
Usai melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Fakfak, Papua Barat, Jumat (14/10/2022), Sandiaga menyempatkan untuk menikmati langsung dengan berlari di sepanjang kota dan berenang di Pulau Tubir Seram.
Sandiaga berlari sejauh 5 kilometer dari penginapan melewati lanskap Kota Fakfak yaitu Satu Tungku Tiga Batu hingga ke Dermaga Pelabuhan Polisi Air untuk menyeberang menggunakan kapal cepat ke Pulau Tubir Seram.