Timlo.net — Pasangan ganda putra Indonesia, Rahmat Hidayat/Pramudya Kusumawardana menorehkan catatan manis. Pasangan ini meraih gelar kedua secara beruntun di Malang, Jatim, usai meraih titel kampiun di ajang bulutangkis KB Financial Group Indonesia Masters 2022.
Berlaga di Platinum Arena, Malang, Minggu (23/10) petang, Rahmat/Pramudya menang dua gim langsung atas wakil China, He Ji Ting/Zhou Hao Dong dengan skor 21-18, 21-19.
Pada laga final turnamen seri BWF World Tour Super 100 ini, pasangan yang memulai debut di Indonesia International Challenge 2022 itu mengaku sejatinya kewalahan menghadapi Ji Ting/Hao Dong.
Dengan pengalaman He Ji Ting yang berstatus sebagai runner up Kejuaraan Dunia 2021 itu bermain taktis dan disiplin, sehingga sempat membuat Rahmat/Pramudya kewalahan.
“Pada pertandingan ini kami kewalahan karena lawan punya permainan yang stabil sehingga sulit dipecah konsentrasinya dalam bermain,” sebut Pramudya –seperti dilansir laman pbsi.id.