Solo — Kiper utama Persis Solo, Muhammad Riyandi dipastikan harus menepi beberapa saat karena cedera yang dialaminya. Alhasil, posisi penjaga gawang Persis menjadi milik Gianluca Pandeynuwu untuk beberapa waktu.
Dalam laga melawan Bhayangkara FC, Kamis (2/2), Gianluca mengisi posisi penjaga gawang Persis sejak menit awal. Kiper Pancar Nur masuk ke dalam susunan daftar pemain sebagai pelapis. Sementara nama Riyandi yang juga kiper Timnas Indonesia, tidak masuk ke dalam daftar susunan pemain Persis.
“Untuk berapa lama, M Riyandi menepi, dan kami pastikan dulu. M Riyandi cedera strain hamstring, besok hasil MRI baru keluar,” terang Media Officer Persis Solo, Bryan Barcelona, Senin (6/2).
Dikatakan, Riyandi mendapat cedera saat menjaga gawang Persis melawan Persita Tangerang, pekan ke-21 lalu.
Sementara Persis harus takluk 1-3 dari Bhayangkara FC, dalam lanjutan pekan ke-22 BRI Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Kamis (2/2) sore. Kekalahan ini membuat catatan positif Persis di enam laga tanpa kekalahan harus terhenti.