Karanganyar — Para ASN dan THL di lingkungan Setda Pemkab Karanganyar mengikuti apel dilanjutkan ikrar netralitas dalam pemilu 2024 mendatang, Senin (6/2). Netralitas ASN menentukan pemilu bersih dan berkualitas. Selain diikuti oleh karyawan dan karyawati, apel juga turut dihadiri dan dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Karanganyar, Timotius Suryadi.
Pembacaan Ikrar dipimpin oleh Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Nugroho dan diikuti seluruh peserta apel. Salah satu isi dari ikrar tersebut adalah ASN diminta untuk menjaga prinsip netralitas dalam melaksanakan fungsi sebagai pelayan publik baik sebelum pelaksanaan maupun sesudah pelaksanaan pemilu dan pilkada 2024.
Selain itu dalam ikrar juga disebutkan agar ASN menghindari konflik kepentingan dan tidak melakukan praktik intimidasi kepada para ASN. Acara dilanjutkan dengan penandatanganan simbolis Pakta Integritas Netralitasi ASN.
“ASN tetap bekerja secara profesional serta tetap menjalankan tugas dan fungsinya semaksimal mungkin. ASN agar dapat menjaga kondusifitas selama masa pemilu dan pilkada berlangsung,” katanya.
Sehingga, masyarakat dapat menjalankan pesta demokrasi dengan aman dan nyaman. Hal ini segaris dengan prinsip ASN berakhlak, yang mana dapat menjadi contoh dan tauladan bagi masyarakat.
Editor : Wahyu Wibowo