Timlo.net — Laga Persita Tangerang melawan Persija Jakarta, Selasa (7/2), ditunda lantaran belum dapatkan izin keamanan dari pihak yang berwenang. Semestinya kedua tim akan bertanding di Stadion Pakansari Bogor. Hal ini membuat sejumlah pemain kecewa.
Meski demikian, palang pintu Persija Jakarta, Hansamu Yama Pranata tak mau larut kekecewaan. Ia memilih fokus dengan laga berikutnya melawan Arema FC yang digelar akhir pekan ini.
“Kami sudah lakukan persiapan sebelumnya. Tapi apa boleh buat kalau kami tidak bisa bermain besok,” ucap Hansam, dikutip dari laman ligaindonesiabaru.com.
Tidak mau terlarut dalam kekecewaan, pemain bernomor punggung 23 itu pun langsung mempersiapkan diri untuk berlatih pada Selasa (7/2) sore.
“Sekarang kami akan fokus persiapan untuk laga selanjutnya melawan Arema FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Sabtu (12/2) ini. Kami akan latihan besok sore,” katanya lagi.
Editor : Wahyu Wibowo