Karanganyar — Kasus pencurian uang tunai puluhan juta milik nasabah sebuah bank di Karanganyar beberapa waktu lalu patut jadi pembelajaran. Bagi para nasabah dipersilakan meminta pengawalan dari polisi agar aman sampai tujuan uang disampaikan.
Kapolres Karanganyar AKBP Jerrold Hendra Yosef Kumontoy mengingatkan kepada warganya agar berhati-hati saat mengambil uang di bank. Terutama dengan jumlah yang besar. Kapolres pun siap memberikan pengawalan apabila warga membutuhkan saat pengambilan uang tunai. Pengawalan dari aparat kepolisian ini gratis tanpa dipungut biaya.
“Ini bentuk pelayanan kami. Jadi kalau memang ingin dikawal saat mengambil uang dengan jumlah besar silahkan hubungi kami. Jika perlu saya sendiri yang mengawal,” kata dia, Jumat (10/2).
Ditanya berapa batasan nominal uang yang bisa mendapatkan pelayanan pengawalan polisi, Kapolres tidak membatasinya.
“Ya jangan tarik uang Rp 200.000 lalu minta dikawal. Kalau segitu kan bisa langsung masuk dompet,” jawab Kapolres.