Timlo.net—Setelah bocoran yang beredar selama berminggu-minggu, Samsung akhirnya merilis Galaxy A34 dan A54 pada Kamis (16/3) kemarin. Tapi, dua ponsel itu bukanlah yang terakhir dari keluarga Ax4 yang dirilis tahun ini. Pada Jumat (17/3) bocoran baru memperlihatkan adanya Galaxy A24.
Sesuai namanya, perangkat itu berada di bawah kelas A34. Beberapa foto promosi ponsel ini bocor bersama daftar spesifikasinya, tulis GSM Arena, Jumat (17/3).
Ponsel ini memakai layar 6,5 inci Full HD+ Super AMOLED dengan refresh rate 90Hz dan rasio aspek 19:5:9 denga kecerahan maksimal 1.000 nits.
A24 ditenagai oleh MediaTek Helio G99 SoC, dengan RAM 4GB dan memori internal 128GB. Di bagian belakang, terdapat sistem triple camera yang terdiri dari kamera utama 50MP, ultrawide 5MP dan kamera makro 2MP. Sedangkan di depan terdapat kamera 13MP.
Galaxy A24 diduga memiliki dimensi 162,1 x 77,6 x 8,3 mm dan berat 195g. Ada sebuah headphone jack 3,5mm juga sensor pembaca sidik jari di bagian samping. Baterai ponsel itu berkapasitas 5.000 mAh dan bisa dicharge hingga 25W. Kabarnya, ponsel itu tersedia dalam warna hitam, perak, hijau dan merah.
Editor : Ranu Ario