Wonogiri — Beredar foto asusila yang dilakukan oleh dua ASN (Aparatur Sipil Negara) di Wonogiri yang bukan pasangan suami-istri tengah berciuman mesra di dalam mobil. Dikabarkan, foto-foto tak pantas itu tersebar di media sosial (Medsos) Whatsapp.
“Kasus itu sudah kita tindak lanjuti dan laporan ke Bupati,” kata Kepala Disdikbud Wonogiri Sriyanto kepada wartawan, Selasa (21/3).
Sriyanto mengakui bahwa kedua pasangan bukan suami istri itu merupakan ASN yang berada di bawah naungan Disdikbud Wonogiri.
Pihaknya menyatakan, kedua ASN itu sudah dimintai klarifikasi oleh penyidik internal Disdik Wonogiri. Menurut dia, laki-laki yang terlibat dalam foto asusila itu adalah S, Korwil Disdik di salah satu kecamatan di Wonogiri. Sedangkan perempuannya adalah RN, salah satu kepala SD di Wonogiri.
“Kedua oknum ASN tersebut sudah dibuatkan surat pembebastugasan mulai kemarin (Senin, 20/3). Agar mudah dalam proses penyidikan,” ujarnya.