Timlo.net – PSM Makassar akan melawat ke markas Madura United, Jumat (31/3) mendatang. Tim kembali menggelar sesi latihan pada Senin (27/3) sore dengan materi pengecekan program individual setelah libur usai melawan Bhayangkara FC.
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares terus memantau kondisi pemain setelah menjalani masa jeda pertandingan yang cukup panjang. Hal itu perlu dilakukan agar kondisi pemain tim berjuluk Juku Eja tidak dalam kondisi drop jelang lawatan mereka ke pulau Madura.
“Latihan pertama kita mengecek program-program individual yang diberikan kepada pemain. Kita lihat apakah mereka melakukan hal tersebut atau tidak,” kata juru taktik asal Portugal itu, dilansir dari laman ligaindonesiabaru.com.
“Kita tahu di pertandingan sebelumnya, kita memiliki jadwal padat dan tidak mempunyai waktu untuk mempersiapkan diri dan kita hanya fokus untuk melakukan recovery lalu beranjak dari satu game ke game lain,” bebernya.
Bernardo Tavares berharap pemain PSM memiliki tambahan energi untuk bisa mempertahankan tren positif tim saat berjumpa Madura United. Apalagi saat ini posisi mereka sudah semakin dekat untuk menyegel gelar juara musim ini.