Solo – Rektor Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) Prof Dr. Sofyan Anief mengukuhkan dua guru besar baru UMS, Sabtu (7/12). Keduanya adalah Prof. Dr. Muhammad Da’i, M.Si., Apt sebagai guru besar di bidang Ilmu Farmasi dan Prof. Dr. Muhtadi, M.Si di bidang Biologi Farmasi.
“Prof. Dr. Muhammad Da’i, M.Si. Apt merupakan guru besar ke-28 UMS dan Prof. Dr. Muhtadi, M.Si guru besar ke-27 UMS,” jelas Rektor UNS Prof Dr. Sofyan Anief saat memberi sambutan pengukuhan, yang dihadiri Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof Haedar Nashir.
Saat dikukuhkan, Prof. Dr. Muhtadi menyampaikan pidato pengukuhan berjudul Peran Kekayaan Hayati Sebagai Sumber Ilmu Kimia, Agen Fitoterapi dan Harta Kekayaan Bangsa yang Terpendam.
Sedang Prof. Dr. Muhammad Da’i, M.Si. Apt yang juga menjabat Wakil Rektor UMS menyampaikan pidato pengukuhan berjudul Eksplorasi Agen Kemoterapi Non Toksik: Kajian Terhadap Riset Kurkumin, Turunan dan Analog Kurkumin, serta Senyawa Lain Bersumber dari Tanaman.