Solo — Vokalis Setia Band, Charlie Van Houten menyapa masyarakat Kota Solo dalam Konser Indonesia Satu Hati yang digelar di Bengawan Solo Park, Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ), Solo, Kamis (9/1) malam. Dalam kesempatan itu, Charlie mendukung aksi Diah Warih Anjari, founder Diwa Center, yang menggerakkan anak muda Solo kreatif dalam bidang sosial, ekonomi, budaya dan kemasyarakatan.
“Saya dukung even Konser Indonesia Satu Hati ini sebagai support generasi milenial Solo lebih kreatif dan maju,” kata Charlie.
Sekitar satu jam, Charlie bersama Setia Band menyanyikan sejumlah lagu. Yakni “Jangan Pernah Berubah”, “Aku Terjatuh”, “Puspa”, “Cari pacar lagi” dan lagu anyarnya “Tetap Setia” mampu membius para penonton.
Bahkan, Charlie juga mengajak Diah Warih yang biasa disapa Diwa, bernyanyi, dengan memilih duet lagu Puspa. Diketahui Diwa merupakan salah satu bakal calon Wakil Walikota Solo pada Pilwakot Solo tahun 2020 yang mendaftar dari PDIP. Ia menyatakan siap mendampingi Gibran Rakabuming Raka yang digadang-gadamg sebagai Walikota Solo.
“Saya ingin Solo lebih maju dan rakyatnya lebih sejahtera.” kata Diwa.
Suasana pun “pecah”, saat penonton pun semua ikut bernyanyi. Meskipun sempat molor karena hujan, namun tidak menyurutkan niat sejumlah anak muda untuk larut dalam konser tersebut.
Sebelum konser digelar, Charlie sempat menyambangi komunitas pengamen di Taman Soekarno, Kecamatan Jebres. Dia juga berpesan supaya mereka menggantungkan cita-cita setinggi langit.