Solo — Dinas Perdagangan (Disdag) Solo memastikan pembangunan Pasar Legi saat ini baru masuk tahap lelang oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemen PUPR). Meskipun baru tahap dilelang, pembangunan Pasar Legi ditarget selesai akhir tahun 2020 ini.
“Pembangunan Pasar Legi segera terealisasi seiring dengan sudah dipenuhinya syarat proyek yang akan dilelang Kemen PUPR,” ujar Kepala Disdag Solo Heru Sunardi kepada Timlo.net, Jumat (31/1).
Ia mengatakan, untuk Detail Engineering Design (DED) Pasar Legi sudah diserahkan ke Kemen PUPR. “Setelah itu, Kemen PUPR memberikan balasan proyek Pasar Legi sudah masuk waiting list (daftar tunggu) untuk dilelang,” kata dia.
Targetnya akhir tahun ini, pembangunan Pasar Legi senilai Rp 150 miliar selesai. Meski baru akan masuk proses lelang, pihaknya optimistis proses pembangunan Pasar Legi akan selesai sesuai dengan target awal.
“Jika dilihat dari eksistingnya, pembangunan bisa dilakukan bersamaan di tiga titik. Paling tidak prosesnya bisa dimulai bulan April,” ujarnya.
Ditambahkan, untuk anggaran sementara dari pembangunan Pasar Legi sebesar Rp 150 miliar. Meski demikian, untuk kepastiannya masih menunggu keputusan saat perhitungan di proses lelang.
“Lihat saja nanti hasil lelangnya berapa dapatnya. Kalau pagu anggaran APBN 2020 senilai Rp 150 miliar,” tambahnya.