Timlo.net–Realme berjanji untuk merilis Realme UI berbasis Android 10. UI itu berbeda dari Color OS buatan Oppo dan sudah dipakai beberapa ponsel Realme. Sekarang Realme 3 dan 3i juga memperoleh update itu dengan berbagai perubahan dan fitur.
Realme UI yang baru ini dibuat sepenuhnya berdasarkan Android 10 dan terlihat tidak begitu berbeda. Di bawahnya, OS itu masih merupakan ColorOS dengan perbaikan kinerja. Ukuran update sekitar 213MB dan hampir identik di antara dua ponsel itu, tulis GSM Arena, Jumat (30/4).
Selain tampilan baru, firmware itu menambahkan fitur Smart Sidebar, gesture navigasi yang lebih baik, panel notifikasi baru, kinerja kamera yang lebih baik dan lain-lain.